Kabar Emas
9 Feb 2024

Apa Itu Promise Ring dan Kiat Cerdas Memilih yang Pas

Bagikan
article-cover-images/4f6ce6c8d964761a55c3ef6451babd3e

Kawula muda yang serius ingin menjalin hubungan tapi terkendala beberapa hal biasa memilih promise ring. Ini merupakan satu langkah serius sebelum bertunangan, dan bisa menjadi momen emosional yang penting bagi keberlangsungan hubungan Anda. Saat sudah menikah nanti pun, di hari tua promise ring bisa jadi cinderamata sentimental dari masa lalu untuk dikenang.


Promise ring atau yang juga biasa disebut couple ring inipun bisa jadi cincin berbahan apa saja. Tak harus berlian bermutu tinggi, ataupun emas berkualitas. Akan tetapi mengingat cincin ini akan Anda dan pasangan pakai dalam jangka waktu tertentu, tak ada salahnya menginvestasikan budget lebih. Sebenarnya, bagaimana cara memilih promise ring yang benar? Simak kiatnya di bawah ini.


1) Yang Harus Diingat Saat Memberikan Promise Ring

Sebelum mantap membuka website toko perhiasan kesayangan, ada dua hal yang patut Anda pikirkan baik-baik.

Yang pertama, benarkah Anda berniat serius dengan kekasih Anda saat ini? Ingat, promise ring memuat janji emosional yang akan sangat mempengaruhi masa depan Anda dan pasangan sehingga jangan sembarang memberikannya dengan enteng.

Yang kedua, sebelum Anda menghadiahkan cincinnya, perkuat komunikasi. Jelaskan dengan sabar bahwa cincin tersebut adalah cincin janji, belum cincin tunangan. Tanpa ini, bisa-bisa pasangan Anda mengira Anda telah mengusulkan pernikahan dan ia bisa jadi belum siap untuk itu.


2) Mengapa Harus Memberikan Promise Ring?

Promise ring bisa mengukuhkan hubungan Anda dan pasangan tanpa harus buru-buru mengingak pelaminan. Ada beberapa skenario yang bisa mendorong Anda untuk tiba pada keputusan ini, seperti misalnya terpisah jarak yang jauh dengan pasangan, entah karena studi atau pekerjaan. Dengan adanya promise ring, jarak bisa terasa terpangkas sebab ada komitmen.

Atau, Anda masih belum cukup dana untuk membeli cincin tunangan saat ini. Promise ring adalah sebuah kompromi karena toh nanti Anda akan melakukannya. Ini untuk meyakinkan pasangan sementara waktu.

Bisa pula alasan karena Anda berdua merasa masih terlalu muda untuk menikah, dan belum siap secara finansial untuk menikah.


3) Tata cara Memakai Promise Ring yang Benar

Tidak ada cara yang benar untuk memakai promise ring. Semuanya tergantung kesepakatan bersama. Beberapa orang memilih memakai cincin couple setiap saat tanpa dilepas. Beberapa lagi, lebih suka memakainya sesekali saja.

Tidak sekaku cincin tunangan, promise ring bisa dikenakan di jari manapun. Akan tetapi, biasanya cincin ini tidak dipakai di jari manis agar tidak dikira cincin tunangan. Ada pula yang menyamarkan promise ring dalam rupa bandul kalung, menjadikannya aksesoris unik yang tidak ada duanya.


4) Agar Tidak Salah Memilih Promise Ring

Lalu, apa yang harus diingat agar tidak salah memilih promise ring?

Aturan umumnya, semakin tebal logam cincin dan semakin keras batu permata, semakin baik. Terlebih jika Anda dan pasangan toh akan sering-sering memakainya.Tetapi karena ini sesuatu yang sifatnya personal, belilah kualitas terbaik semampu Anda.

Untuk desain dan gaya, ada baiknya jika cincin tersebut memiliki sentuhan pribadi tersendiri. Tetapi pilihlah yang tidak terlalu banyak hiasan yang berlebihan agar dapat dipakai sehari-hari.


5) Rekomendasi Model yang Pas untuk Promise Ring

Untuk promise ring, Anda sebenarnya bisa menggunakan cincin apa saja. Akan tetapi, banyak yang memilih model lotus carat alih-alih solitaire demi menekan budget. Tatahan permata kecil-kecilnya yang membentuk satu batu besar secara kesatuan bisa membuat Anda mendapatkan cincin bagus tanpa merogoh kocek dalam-dalam.

Selain itu, cincin trinity atau three stone juga punya pesan subliminal yang bagus. Pasangan Anda akan terharu mengetahui bahwa dirinya adalah masa lalu, kini, dan juga bakal masa depan Anda. Jadi, jangan ragu untuk memilih model ini. Apalagi, Anda bisa memvariasikannya dengan birthstone atau gems yang berharga lebih murah.


Nah, siap untuk menjemput promise ring pilihan Anda?

Agar tidak salah beli, biasakan untuk membeli hanya di toko perhiasan terpercaya dengan kualitas prima. Dan untuk itu, website katalog Galeri 24 selalu bisa diakses di galeri24.co.id. Nikmati kemudahan memilih perhiasan dengan harga masuk akal dan keaslian terjamin, lengkap dengan sertifikat. Belanja emas tanpa waswas, hanya di Galeri 24.