Kabar Emas
13 Feb 2024

Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Berat Emas di Tugu Monas Puluhan Kilogram!

Bagikan
article-cover-images/cf1b47b87bfa283bc1ec127d3d0b68a8

Anda mungkin penasaran, kira-kira berat emas di tugu monas totalnya berapa, ya? Untuk tahu jawabannya langsung simak artikel ini!

Monumen Nasional atau Monas, merupakan tugu yang berada di Jakarta.

Saat awal berdiri sampai sekarang, Monas menjelma menjadi ikon Jakarta dan Indonesia secara umum.

Banyak wisatawan lokal dan asing yang sering mendatangi Monas, untuk wisata pendidikan atau sekadar berburu foto selfie.

Monas bukan tugu biasa—selain karena jadi ikon negara—tapi pada bagian ujung Monas, terdapat sebuah simbol lidah api berwarna kuning.

Ya, simbol api tersebut sudah menjadi rahasia umum terbuat dari material emas.

Namun, masih belum banyak yang tahu, berapa total berat emas di tugu monas tersebut.

Untuk mengetahui jawabannya, yuk cek artikel ini!

Berat Emas di Tugu Monas

Melansir unggahan Instagram @monumen.nasional, pada 15 Agustus 2021 lalu, berat emas di tugu Monas tepatnya pada bagian lidah api, totalnya sebesar 50 kg.

Akan tetapi, belum banyak yang tahu bila ada bagian lain di area Monas yang juga terbuat dari emas.

“Banyak orang yg mengira berat emas di Monas hanya 50 kg yg terletak pada Lidah Api Kemerdekaan yg berada di atas Pelataran Puncak Monas. Tapi, tahukah kamu kalau total berat emas di Monas beratnya adalah 72 Kg. Lalu dimanakah letak 22 kg emas lainnya?” tulis @monumen.nasional dalam caption.

Lalu, di mana sisa 22 kg emas di Monas?

“22 kg emas lainnya terdapat pada Ruang Kemerdekaan. Yg melekat pada pintu gapura kemerdekaan, burung Garuda Pancasila dan kepulauan Indonesia,” tambah @monumen.nasional.

Emas tersebut tepatnya berada di kotak kaca yang menyimpan salinan naskah teks proklamasi.

Selain berlapis emas, kotak kaca tersebut dihiasai bunga Wijaya Kusuma.

“Disini kita bisa mendengarkan suara asli Bung Karno saat membacakan teks Proklamasi Kemerdekaan 1945 lengkap dengan salinan naskah proklamasi yg disimpan pada kotak kaca di dalam pintu gerbang yg dikenal dengan nama "Gerbang Kemerdekaan" berlapis emas dan dihiasi bunga wijaya Kusuma,” jelas @monumen.nasional.

Beli Emas Online di Galeri 24

Itulah informasi mengenai berat emas di tugu monas. Bila diuangkan tentu nilainya akan sangat tinggi!

Semoga ada manfaatnya, ya.

Di luar pembahasan di atas, jika Anda berencana membeli emas secara online, pastikan membelinya di Galeri 24.

Pasalnya, Galeri 24 jadi salah satu toko emas yang terpercaya dengan reputasi yang baik.

Selain itu, Galeri 24 merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian Persero, sehingga setiap emas yang dijual aman, legal, dan resmi.

Anda aman untuk bertransaksi di sini.

Untuk meningkatkan produk emas yang dipasarkan kepada publik, Galeri 24 pun sudah membangun workshop Galeri 24 pada awal 2021 lalu.

Dengan demikian, Galeri 24 pada saat ini tidak hanya sebagai pemasar, tapi juga jadi produsen perhiasan emas di Indonesia.

Apalagi workshop Galeri 24 juga sudah memenuhi sertifikasi SNI 8880 tahun 2020 tentang standar perhiasan emas. Alhasil, produk emas dari Galeri 24 kualitas dan kadarnya sangat terjamin.

Bagaimana, tertarik untuk membeli emas online di Galeri 24?

Bila ingin beli di Galeri 24, caranya mudah.

Anda bisa bertransaksi lewat marketplace Shopee dan Tokopedia. Cari Galeri 24 dengan memasukkan kata kunci ‘Galeri 24’ dalam kolom pencarian.

Anda juga bisa membeli emas via situs resmi Galeri 24. Caranya pun tak kalah gampang.

Sementara bagi yang ingin beli secara offline, langsung datang ke distro Galeri 24 yang gerainya sudah ada hampir diseluruh kota Indonesia.

Jadi buruan, beli emas online hanya di Galeri 24. Beli emas tanpa was-was!