Kabar Emas
13 Feb 2024

5 Cara Menabung 10 Juta dalam 3 Bulan

Bagikan
article-cover-images/30d8da4ff7f2268e19608ee92b54775d

Meski tak mudah, tetapi ada cara menabung 10 juta dalam 3 bulan yang bisa Anda coba. Berikut beberapa upaya tersebut!

Tentulah upaya-upaya menabung dalam 3 bulan untuk mendapatkan Rp10 juta tidaklah mudah.

Ada beberapa syarat dan komitmen yang mesti Anda lakukan.

Misalnya soal syarat, ada minimal pendapatan yang harus Anda penuhi untuk bisa menabung Rp10 juta dalam tiga bulan.

Melansir berbagai sumber, pendapatan Rp5 juta per bulan sudah dianggap aman.

Lalu, apa saja cara menabung 10 juta dalam 3 bulan itu?

Selengkapnya bisa Anda lihat di bawah ini!

5 Cara Menabung 10 Juta dalam 3 Bulan

1. Mengukur Pendapatan

Sudah disinggung di muka kalau pendapatan Rp5 juta per bulan dianggap aman.

Mengapa demikian? Sebab untuk mendapatkan Rp10 juta dalam 3 bulan, minimal, Anda harus menabung Rp3 juta lebih per bulan.

Atau Rp100 ribu jika ingin menabung harian.

Andai pendapatan hanya Rp4 juta atau bahkan Rp3 juta per bulan, hal tersebut sangatlah sulit.

2. Mencari Pendapatan Tambahan

Kecuali bila Anda mulai mencari pendatan tambahan atau pekerjaan sampingan.

Mencari pekerjaan sampingan atau dalam hal ini mungkin freelance, pada saat ini lebih mudah.

Anda bisa mencarinya lewat situs penyedia pekerjaan freelance yang bertebaran di internet.

Carilah pekerjaan yang sesuai dengan bidang, nantinya uang yang didapat dapat Anda simpan atau tabung.

3. Menghemat

Cara menabung 10 juta dalam 3 bulan selanjutnya yaitu berhemat.

Mungkin klise, tetapi Anda harus mulai berhemat dan tak membeli barang-barang yang tak perlu.

Tahanlah membelanjakan uang untuk keperluan yang tak perlu.

4. Buat Catatan Pemasukan dan Pengeluaran

Agar membantu Anda dalam berhemat, cobalah mulai mencatat pengeluaran dan pemasukan.

Lihat, apa saja pengeluaran yang sebenarnya tak perlu. Bila sudah berhasil diidentifikasi, cobalah untuk menguranginya.

Pastikan pengeluaran setiap bulannya memang benar-benar yang diperlukan.

Pencatatan wajib Anda lakukan untuk melakukan evaluasi agar Anda mampu mengelola uang dengan baik.

5. Buat Rekening Khusus

Bila selama ini antara uang tabungan dan uang sehari-hari dicampurkan, mulai sekarang cobalah untuk memisahkannya.

Itu karena banyak orang yang kesulitan menabung karena mencampurkan uang untuk kebutuhan dan tabungan.

Makanya, demi menghindari hal tersebut Anda bisa membuat rekening khusus untuk menabung.

Mencoba Menabung Emas

Itulah uraian mengenai cara menabung 10 juta dalam 3 bulan.

Selain menabung dalam jangka pendek, jika Anda tertarik menabung untuk jangka panjang, cobalah memulainya dengan emas.

Pasalnya, nilai emas stabil bahkan cenderung terus naik dalam beberapa tahun.

Misalnya, harga emas di tahun 2022, akan naik berlipat dalam 5 atau 10 tahun mendatang.

Nah, bila Anda tertarik untuk menabung emas, khususnya emas fisik, pastikan Anda membeli emas di tempat terpercaya.

Sebab pada saat ini, banyak sekali kasus penipuan emas yang berkedok investasi.

Malah di luar negeri, beredar emas palsu dengan jumlah fantastis.

Maka dari itu, belilah emas di Galeri 24.

Galeri 24 merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian Persero sehingga setiap emas yang dijualnya legal dan resmi.

Ada beberapa jenis emas yang dapat Anda beli di Galeri 24, seperti logam mulia, perhiasan, dan berlian.

Cara beli emas di Galeri 24 juga sangatlah mudah.

Anda bisa membeli emas secara online atau offline.

Untuk cara online, Anda bisa membelinya di Shopee, Tokopedia, TikTok, hingga situs resmi Galeri 24.

Sementara untuk offline, datang saja langsung ke distro Galeri 24 yang gerainya sudah ada di mana-mana.

Jadi ayo mencoba menabung dengan emas, pastinya untung, aman, dan terpercaya.

Beli emas di Galeri, beli emas tanpa was-was!