Seberapa penting rangka bagi penampilan dan keawetan cincin Anda? Jawabannya, sangat penting. Tergantung rangka yang digunakan, cincin Anda bisa awet sampai puluhan tahun atau malah copot pada hitungan minggu. Selain itu, kesan yang ditimbulkan juga beda-beda. Kira-kira, mana yang paling baik?
Sebenarnya, semua setting cincin baik. Selanjutnya tergantung pada kecocokan setting tersebut dengan kegiatan harian dan personality Anda. Jadi, cari tahu mana yang terbaik untuk Anda di antara ulasan di bawah ini.

1. Bezel Setting
Yang ini adalah salah satu yang paling populer. Memiliki kesan elegan, bezel setting ialah metode pemasangan berlian di mana satu batu berlian diapit oleh logam mulia disekelilingnya. Logam mulia yang membungkus bagian bawah batu berlian dapat menjaga dan mengikat berlian lebih aman dibanding rangka lainnya. Salah satu tipe cincin yang paling lumrah menggunakan model ini adalah solitaire. Kesannya flat, dan sangat manis dilihat.
Sisi plus dari menggunakan bezel setting adalah rangka ini mampu membuat berlian terlihat lebih besar. Seain itu, logam yang melingkar juga membuat berlian di tengah-tengahnya lebih terlindungi. Daripada memoles ulang berlian, rangka logam yang mengelilinginya bisa dipoles ketika terjadi goresan.
Dari sisi minus, perhiasan bezel bisa lebih mahal karena membutuhkan logam lebih banyak. Kesannya flat, sehingga kilaunya mungkin terlalu buram bagi Anda yang lebih ingin tampak royal. Setting bezel sangat cocok untuk batuan buam seperti opal dan jade.
2. Prong Setting
Dalam desain ini, berlian diikat di rangka cincin membentuk “cakar” garpu yang juga disebut prong. Jumlahnya bervariasi, bisa 3, 4, hingga 6 buah. Nah, cakar-cakar ini sanggup mencengkram batu permta di tengah-tengahnya dengan kuat dan aman.
Jika Anda tertarik membeli rangka cincin dengan prong setting, sebisa mungkin pilihlah cincin dengan garpu yang tidak terlalu tinggi agar tak mudah tersangkut pada kain atau sejenisnya.
Keuntungan dari setting prong jelas lebih aman, karena garpu-garpunya relatif tahan guncangan. Apalagi jika Anda menggunakan logam mulia bersifat kuat seperti campuran emas putih. Harganya pun bisa murah karena simpel. Belum lagi, karena prongs menjebak berlian di tengah, kilaunya bisa semakin memancar.
Minusnya hanyalah Anda mesti ekstra hati-hati agar bagian cakar setting prongs tidak mencuat dan menyakiti kulit. Atau tersangkut di benda-benda tertentu. Solusinya? Selalu pilih cincin prongs dengan logam campuran yang kuat.
3. Channel Setting
Setting yang satu ini amat populer di tengah para kolektor yang menyukai kesan royal. Sederhananya, channel setting adalah pemasangan rangka berlian yang dibuat mengikuti lingkaran rangka cincin tersebut. Jadi, deretan berlian akan diapit oleh dua logam berbentuk horizontal. Biasanya pemasangan ini sering digunakan untuk rangka cincin pernikahan karena sifatnya yang cantik.
Sisi positifnya? Jelas, pemasangan batu dengan teknik ini mampu melindungi berlian dengan baik. Apalagi cincin jenis ini biasa menggunakan berlian yang kecil-kecil. Permukaannya pun datar.
Akan tetapi, karena desain ini pula maka ukuran berlian atau permta yang digunakan jadi tak bisa diubah-ubah. Selain itu, ruby ataupun emerald jadi susah dimasukkan ke dalam desain ini karena akan membuat pancaran cahayanya terlalu ramai.
4.Tension Setting
Mengikuti namanya, pemasangan berlian pada cincin dilakukan dengan cara memberikan tekanan pada rangka untuk mengapit dan menahan berlian. Sebab itu, pada rangka ini, berlian sengaja dibri aksen seolah-olah terlihat mengambang. Cincin dengan tension setting paling bagus untuk batu yang benar-benar keras, seperti berlian, safir, dan batu rubi.
Dengan tatanan tension, berlian akan terlihat lebih berkilau karena banyaknya celah untuk jalan masuk cahaya. Pancarannya pun sedikit dramatis. Dan jika tekanannya kuat, maka berlian tidak akan mudah terlepas.
Di sisi negatif, setting ini mendiskualifikasi beberapa tipe permata yang tidak terlalu keras. Selain itu, sekali rusak atau terkena tekanan luar, bentuknya jadi kurang elok dan Anda tidak bisa memperbaikinya sendiri.
Bagaimana? Sudah menemukan cincin yang Anda rasa terbaik?
Jika masih ragu, Anda bisa mengecek katalog Galeri 24 di galeri24.co.id. Jajaran perhiasan terbaik dengan harga bersaing siap menanti untuk menghiasi penampilan Anda.
Lebih suka belanja Offline? Tenang. Ada 50 lebih outlet Galeri 24 di berbagai kota di nusantara. Hanya di Galeri 24 Anda bisa belanja emas tanpa waswas.