Kabar Emas
8 Feb 2024

Mau Investasi Emas atau Berlian? Baca Ini Sebelum Mantap Memilih

Bagikan
article-cover-images/513195849774657d4bb6cbb85fea2dc1

Harga jual emas dan berlian memang menggiurkan. Keduanya adalah instrumen investasi yang sempurna untuk tabungan masa tua, dan bisa dicairkan untuk kebutuhan mendesak. Selain itu, wujudnya yang fisik juga lebih tahan akan gempuran risiko dibanding investasi saham atau peer to peer landing. Jika Anda punya burget yang cukup dan berniat investasi, Anda mungkin tengah gamang menimbang-nimbang: mau investasi emas atau berlian? Keduanya nyata punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Daripada keburu salah memilih, mari cermati paparan berikut.


Emas vs Berlian #1: Perbedaan Harga Mulai

Sangat mudah untuk mulai berinvestasi emas. Karena, emas batangan bisa dibeli dengan nilai yang relatif rendah—cukup dengan Rp 700.000,00 per gramnya. Anda juga bisa memulai dari mana saja, dan mendapatkan beragam tawaran diskon menarik dari beragam gerai. Berbeda dengan emas, untuk memulai investasi berlian modal awal yang harus Anda anggarkan terhitung besar. Anda harus menabung dulu untuk bisa mendapatkan berlian berkualitas yang layak diinvestasikan. Intinya, berinvestasi berlian memang akan mahal jika dijual, tapi juga mahal ketika membeli. Jadi, jadilah investor yang cermat.


Emas vs Berlian #2: Perhatikan Tingkat Likuiditas

Bukan mendoakan yang buruk-buruk, tapi Anda tidak tahu apa yang terjadi di masa depan. Pada situasi sulit atau kebutuhan mendesak, akan ada masa ketika Anda harus mencairkan aset Anda dalam waktu secepat-cepatnya. Nah, dalam perkara ini, melikuidasi emas lebih mudah karena pasarannya lebih luas. Orang-orang selalu membutuhkan emas, baik untuk keperluan gaya, ritual budaya seperti pernikahan, maupun investasi. Anda bisa membawanya ke gerai terpercaya atau pegadaian, dan uang pun langsung masuk ke saku. Di sisi lain, berlian sedikit susah dijual karena harus melalui proses verifikasi dan pencarian kolektor yang berniat. Kelebihannya: jika sudah pasti terjual, harganya cenderung fantastis!


Emas vs Berlian #3: Proses Penakaran Nilai yang Tidak Sama

Baik emas dan berlian memiliki sertifikat saat pembelian yang merinci jenis, clarity, berat, jenis potongan, dan sebagainya. Ini adalah bukti sahih untuk menentukan nilai emas atau berlian Anda. Akan tetapi, instrumen penilaian keduanya tidaklah sama. Emas cenderung lebih simpel karena alur jual-belinya yang selalu aktif di masyarakat membuat banyak orang tahu cara menakarnya. Sedangkan berlian cenderung lebih ribet, dan harus melalui tes laboratorium untuk memastikan keaslian dan 3C (Cut, Clarity, Color). Ini mungkin bisa jadi pertimbangan Anda.


Emas vs Berlian #4: Berlian Bisa Terkena Inflasi

Yang tak banyak diketahui orang, harga berlian berbanding lurus dengan nilai mata uang di masyarakat. Maka dari itulah tingkat likuiditas dan demandnya terhitung berisiko. Emas jelas pilihan yang lebih aman karena nilainya tidak goyah oleh laju inflasi. Memang nilainya bisa naik dan turun, tapi tidak pernah drastis. Jadi, jangan ragu mengambil investasi satu ini.


Kini setelah memahami bedanya, sudahkah Anda bisa memilih?


Jika Anda tertarik membeli produk investasi emas seperti logam mulia maupun perhiasan emas, Galeri24 adalah solusi terpercaya yang ditawarkan oleh PT.Pegadaian. Galeri24 juga menyediakan produk investasi batu mulia seperti berlian, lho! Jadi, segera kunjungi gerai Galeri24 yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Atau, Anda dapat melakukan pembelian melalui online di galeri24.co.id.