top of page

Mengapa Sebaiknya Menggunakan Emas 18 Karat untuk Cincin Kawin?


Ketika pergi mencari cincin kawin, banyak yang perlu diperhitungkan. Jenis logam yang Anda dan pasangan inginkan misalnya, lalu bentuk model potongan permata atau berlian yang diinginkan. Seiring dengan itu, menyusul harga dan tingkatan karat yang diinginkan.

Para pramuniaga toko perhiasan pada umumnya akan menyarankan Anda untuk memilih emas 18 karat untuk cincin kawin. Jika perhiasan Anda adalah 18 karat, ini berarti bahwa dari total 24 bagian, 18 bagian adalah emas, dan 6 bagian terbuat dari logam lain. Jika dinyatakan dalam persentase, 18 karat sama dengan 75% emas (18 dibagi 24). 25% lainnya biasanya terdiri dari logam seperti seng, tembaga, nikel, dll.

Sayangnya, emas dengan tingkat kemurnian ini biasanya berkualitas cukup bagus dan Anda yang tidak menganggarkan banyak dana untuk cincin mungkin merasa keberatan. Akan tetapi, mari coba intip alas an mengapa cincin kawin sebaiknya 18 karat di bawah ini.


Mengapa Sebaiknya Memilih Emas 18K untuk Cincin Kawin?

Dewasa ini, emas 18 karat umumnya digunakan untuk membuat cincin kawin atau perhiasan lain karena penampilannya yang lebih mewah. Karena emas 18K memiliki lebih banyak kadar emas, tampilannya akan lebih cerah dan berkilau.

Emas 18 karat memiliki segudang keunggulan yang tidak ada pada varian lainnya. Salah satu keunggulan dari emas 18K adalah sifatnya yang hipoalergenik. Karena lebih murni dari emas dengan karat rendah lainnya, kecil kemungkinan munculnya reaksi alergi pada orang yang sensitif terhadap logam lain.

Emas 18K adalah pilihan sempurna untuk Anda kenakan setiap hari, terutama untuk cincin kawin, yang mungkin akan lebih sering terbentur atau tergores. Bagaimanapun juga, ini adalah cincin yang akan Anda kenakan seumur hidup. Emas 18K juga dapat mencegah rangka cincin menjadi longgar. Jadi, jika cincin kawin Anda dipasangi batu permata atau berlian, pilih emas 18K karena kekuatannya akan memastikan batu tetap terpasang dengan kuat.


Salahkah Menggunakan Emas Berkarat Rendah untuk Cincin Kawin?

Anda menemukan cincin kawin yang berharga sangat rendah di pasaran? Meskipun terlihat menggiurkan, hati-hati dengan penjual yang mengaku bahwa cincinnya adalah cincin emas.

Sebagai permulaan, tidak semua cincin yang mengandung emas dapat disebut dengan cincin emas. Sebuah cincin atau perhiasan harus memiliki setidaknya kadar emas 10 karat untuk dapat disebut sebagai cincin emas. Nilai jual cincin tersebut juga akan semakin rendah.

Selain itu, dengan lebih banyaknya kandungan logam lain selain emas pada cincin, semakin tinggi kemungkinan munculnya reaksi alergi pada orang yang lebih sensitif. Hal ini tentunya sangat tidak nyaman apalagi karena cincin kawin akan dipakai setiap hari.

Mungkin dalam benak Anda, lumayan menghemat biaya pernikahan dengan membeli cincin kawin yang lebih murah. Tetapi apakah itu akan sepadan dengan risikonya? Ingatlah bahwa cincin kawin akan dipakai seumur hidup dan memiliki makna yang spesial untuk Anda dan pasangan. Kecuali budget Anda tidak mencukupi, tidak ada alasan untuk mengorbankan kualitas cincin kawin Anda.

Nah, siap membeli cincin kawin impian Anda?

Agar semakin yakin, tidak ada salahnya mempercayakan emas dan berlian Anda pada perusahaan dipercaya. Galeri24 misalnya, adalah anak perusahaan langsung dari PT. Pegadaian yang ditunjuk untuk menangani penjualan perhiasan emas dan logam mulia tipe antam (aneka tambang) dan UBS.

Outlet Galeri24 tersebar hingga 50 cabang di sepenjuru Indonesia. Namun jika Anda lebih memilih internet transaction, Galeri24 juga bisa diakses di websitenya, Galeri24.co.id, yang selalu menawarkan katalog perhiasan paling cantik dan elegan untuk mempercantik Anda.

2.264 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page