Kabar Emas
9 Feb 2024

Menyaring Toko Emas dan Perhiasan Bermutu: Kriteria Penting dalam Memilih Penjual

Bagikan
article-cover-images/16bd4cbe37eb72199df1f33777046cdd

Dari waktu ke waktu, harga emas terus menanjak naik.

Meski tak sebesar ketika zaman pandemi Covid-19, pada saat ini, harga emas sudah menyentuh angka Rp1 jutaan per gramnya.

Harga emas pun diyakini akan terus naik di tahun 2023 hingga menyentuh Rp1,5 juta.

Dengan begitu, membeli emas sebagai simpanan atau investasi kini jadi langkah ampuh.

Sebab, emas bisa menjaga nilai uang Anda tetap stabil di tengah gempuran inflasi dan krisi ekonomi.

Namun, Anda perlu hati-hati saat beli emas, apalagi dalam jumlah yang banyak.


 Sebab, para pelaku kejahatan khususnya kejahatan emas akhir-akhir ini ada di sekitar kita.

Mereka umumnya menawarkan emas dalam jumlah banyak dengan harga yang tak masuk akal.

Tak sedikit dari kita yang lengah dan akhirnya tertipu.

Celakanya, penipuan emas tak jarang memakan kerugian dengan jumlah yang fantastis.

Oleh sebab itu, Anda harus hati-hati dalam memilih penjual.

Berangkat dari hal tersebut, artikel ini akan mencoba memberikan tips menyaring toko emas dan perhiasan bermutu.

Dengan tahu penjual atau toko emas yang terpercaya, Anda bisa mendapatkan emas berkualitas.

Plus, Anda merasa aman dalam melakukan transaksi.

Simak baik-baik, ya!

Tips Menyaring Toko Emas dan Perhiasan Bermutu

1. Punya Nomor yang Bisa Dihubungi

Pertama, pastikan si toko emas mudah dihubungi.

Toko emas terpercaya biasanya akan memberikan nomor yang dapat dihubungi atau mempunyai call center sendiri.

Dengan adanya call center, calon pembeli bisa bertanya seputar produk hingga melayangkan komplain jika emas yang didapat tidak sesuai harapan.

Bisa dibilang, call center menjadi "after sales" yang bisa membuat pelanggan merasa nyaman.

2. Mempunyai Ulasan yang Positif di Internet

Coba cek, apakah toko emas incaran Anda mempunyai ulasan yang positif di internet?

Ulasan tersebut bisa Anda temukan di Google atau di marketplace.

Semakin baik ulasannya, si toko emas kemungkinan besar benar-benar bisa dipercaya.

3. Mempunyai Toko Offline yang Jelas dan Toko Online yang Bermutu

Pada saat ini, rata-rata toko emas mempunyai toko online-nya.

Adanya toko online bisa memudahkan para pelanggan dalam bertransaksi emas.

Sementara keberadaan toko offline, membuat konsumen akan merasa tenang.

Sebab, emas yang mereka beli memang berasal dari toko yang benar-benar ada.

4. Mempunyai Banyak Produk Emas

Tips menyaring toko emas dan perhiasan bermutu berikutnya, yakni si toko emas punya banyak produk emas.

Pastikan, toko emas menjual banyak emas dari berbagai vendor kenamaan.

Makin banyak produk yang dijual, itu berarti toko emas sudah mendapatkan kepercayaan dari vendor produsen emas.

5. Beli Emas Aman? Hanya di Galeri 24!

Itulah ulasan tentang menyaring toko emas dan perhiasan bermutu.

Dari poin-poin di atas, Galeri 24 memenuhi standar sebagai toko emas yang bermutu.

Pasalnya, Galeri 24 merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian sehingga setiap emas yang dijualnya resmi dan berkualitas.

Lalu, Galeri 24 menjual ragam emas perhiasan dan emas batangan dari berbagai vendor ternama.

Khusus untuk emas batangan, Galeri 24 menyediakan emas batangan 0,5 gram sampai 1.000 gram.

Cara beli emasnya juga mudah. Anda dapat beli emas di Galeri 24 lewat Shopee, Tokopedia, TikTok, G24 Mobile Apps, hingga situs resmi.

Untuk cara offline juga simpel. Lantaran Galeri 24 mempunyai gerai yang sudah tersebar di beberapa kota Indonesia.

Maka dari itu, beli emas dengan nyaman dan aman hanya di Galeri 24.

Beli emas tanpa was-was!