Kabar Emas
8 Feb 2024

Catat, Inilah Ciri Gelang Serut Emas Asli yang Berkualitas!

Bagikan
article-cover-images/55f49d32c617c7d979a464a693a4eba7

Ketahui beberapa ciri gelang serut emas asli dan berkualitas lewat artikel ini. Dengan tahu ciri-cirinya, Anda akan mendapat emas yang bagus!

Di antara jenis gelang, gelang serut pada saat ini banyak disukai banyak orang.

Sebab, gelang tersebut dinilai bebas ukuran sehingga nyaman dipakai oleh siapa pun.

Selain itu, gelang emas serut mempunyai bentuk yang unik dan beda dari gelang pada umumnya.

Namun demikian, Anda perlu mengetahui ciri gelang serut emas asli.

Alasannya karena pada saat ini, banyak ditemukan perhiasan palsu yang beredar di tengah masyarakat.

Oleh sebab itu artikel berikut akan mengulas ciri gelang serut emas asli yang berkualitas sebagai rujukan untuk Anda.

Dirangkum dari banyak sumber, berikut ulasan selengkapnya!

Ciri Gelang Serut Emas Asli

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, gelang ini memiliki desain yang simple dan elegan, sehingga cocok untuk digunakan dalam berbagai kesempatan.

Akan tetapi, sebelum membeli gelang serut emas, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memastikan bahwa gelang tersebut asli dan berkualitas.

Berikut ini adalah ciri-ciri gelang serut emas asli yang berkualitas:

1. Tidak Magnetis

Emas asli tidak bersifat magnetis, sedangkan emas palsu biasanya mengandung logam lain yang bersifat magnetis.

Oleh karena itu, Anda bisa menguji keaslian gelang serut emas dengan mendekatkannya ke magnet.

Jika gelang tersebut tidak menempel pada magnet, maka gelang tersebut asli.

2. Berwarna Cerah

Emas asli memiliki warna yang cerah dan mengkilap. Jika warna gelang serut emas terlihat kusam atau kekuningan, maka gelang tersebut kemungkinan palsu.

3. Memiliki Tanda Karat

Gelang serut emas yang asli biasanya memiliki tanda karat yang menunjukkan kadar emasnya.

Tanda karat ini biasanya berupa angka atau huruf yang dicetak pada bagian dalam gelang.

4. Ada Nota Pembelian

Ciri gelang serut emas asli berikutnya, mempunyai nota pembelian.

Setiap emas, termasuk perhiasan, akan mempunyai nota pembelian sebagai dokumen resmi bila emas asli.

Anda gelang serut tak dilengkapi nota pembelian, Anda harus curiga.

5. Berkualitas baik

Gelang serut emas yang berkualitas memiliki desain yang rapi dan presisi. Selain itu, gelang tersebut juga tidak mudah rusak atau tergores.

Tips Mendapatkan Gelang Emas Serut Asli

1. Beli di Toko Emas yang Terpercaya

Pilihlah toko emas yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik.

Toko emas yang terpercaya biasanya akan memberikan garansi keaslian perhiasan yang dijualnya.

2. Mintalah Sertifikat Keaslian

Toko emas yang terpercaya biasanya akan memberikan sertifikat keaslian untuk setiap perhiasan yang dijualnya.

Sertifikat atau bukti pembelian akan menunjukkan bahwa perhiasan tersebut asli dan berkualitas.

3. Lakukan Uji Keaslian

Setelah membeli gelang serut emas, Anda bisa melakukan uji keaslian untuk memastikan bahwa gelang tersebut asli.

Uji keaslian ini bisa dilakukan sendiri atau di toko emas.

Beli Emas di Galeri 24

Itulah ciri gelang serut emas asli. Semoga bermanfaat.

Bila Anda memang hendak beli perhiasan, pastikan belinya di Galeri 24.

Sebab, Galeri 24 merupakan toko emas terpercaya yang sudah mempunyai unit produksi sendiri.

Bahkan, unit produksi emas dari Galeri 24 sudah memenuhi Standar Nasional Indonesia atau SNI.

Selain itu, Galeri 24 adalah anak perusahaan dari PT Pegadaian sehingga setiap emas yang dijualnya dijamin 100 persen asli.

Anda bisa membeli emas di Galeri 24 secara online dengan melakukan transaksi di Shopee, Tokopedia, G24 Mobile Apps, dan situs resmi.

Sementara yang mau beli offline, Anda bisa datang ke gerai Galeri 24 yang outlet-nya sudah ada di mana-mana.

Ingat, beli emas hanya di Galeri 24. Beli emas tanpa was-was!