Kabar Emas
9 Feb 2024

Ini 7 Cara Mudah dan Untung Berinvestasi Emas Lewat Galeri24

Bagikan
article-cover-images/409f310f2679cfcca04f821fda7f03e1

Investasi emas batangan atau logam mulia memang memiliki daya tarik tersendiri bagi kebanyakan masyarakat dalam merencanakan masa depan.

Emas menjadi simpanan berharga dan memiliki nilai tinggi tanpa perlu merasa was-was terhadap nilainya yang akan turun. Dalam situasi gejolak ekonomi sekalipun nilai emas rasanya tetap stabil dan menguntungkan karena tidak terpengaruh dengan tingkat inflasi.


Nah, Apa sudah yakin ingin berinvestasi emas? Sebelum melakukannya, maka lebih dulu kita belajar cara berinvestasi emas yang benar. Ada beragam unit bisnis resmi yang menawarkan jual-beli emas di Indonesia. Salah satunya yang terpercaya adalah Galeri 24 dari Pegadaian.


Unit penjualan resmi produk emas ini bisa menjadi tempat berinvestasi emas yang tepat.

Lalu. bagaimana cara berinvestasi emas? Ada beberapa hal yang mesti diperhatikan supaya berinvestasi emas lebih mudah dan menguntungkan.

Diharapkan selama berinvestasi emas Anda bisa mendapatkan selisih harga yang menguntungkan.


Berikut cara mudah dan menguntungkan berinvestasi emas.


1. Tentukan Tujuan Investasi

Apa tujuan Anda berinvestasi emas? Ingin mendapat keuntungan cepat atau sebagai investasi jangka panjang? Maka sebaiknya, Anda lebih dulu menentukan tujuan awal dari rencana investasi ini.

Perlu diketahui, bahwa investasi emas adalah investasi jangka panjang. Keuntungannya baru bisa dirasakan selama waktu 5 tahun ke atas. Oleh karena itu, sebaiknya pikirkan tujuan investasi ini agar apa yang sudah diinvestasikan tidak sia-sia.


2. Pantau Selalu Harga Emas

Cara mudah dan menguntungkan berinvestasi emas adalah selalu memantau pergerakan harga emas di pasaran. Anda bisa mempelajari pergerakan emas sebagaimana tren kenaikan atau penurunan harga.

Misalnya, harga emas hari ini berkisar Rp 900.000, maka lihat grafik harga di hari-hari sebelumnya. Jika terus mengalami kenaikan harga, tidak ada salah kalau Anda membeli emas saat itu juga.

Berinvestasi emas yang menguntungkan adalah mampu membeli emas di saat harga murah dan menjualnya ketika harga tinggi. Hal ini hanya sebagai pengetahuan untuk menentukan waktu terbaik kapan harus membeli emas.


3. Pandai Melihat Peluang Waktu

Inilah bagian penting dalam berinvestasi emas. Memperhatikan waktu atau timing akan menentukan kesuksesan dalam berinvestasi emas. Timing yang tepat, dapat membawa keberuntungan Anda berinvestasi pada produk ini.

Sama seperti investasi valuta asing, Anda bisa membeli emas di saat harganya sedang turun drastis. Kemudian, bisa dijual lagi saat harga emas melonjak. Hal ini merupakan trik lumran dalam mencari keuntungan dari investasi emas.

Sebelum menjual emas, ada baiknya mencari lebih dahulu informasi mengenai harga emas melalui internet, media massa, atau situs resmi penjualan emas. Jangan lupa membaca analisis mengenai pergerakan harga emas, karena bisa membantu Anda dalam memproyeksikan investasi emas ke depan.


4. Pilih Jenis Emas

Sebelum memulai investasi emas, sebaiknya tentukan jenis emas. Jenis emas akan menentukan kemudahan dan keuntungan Anda dalam berinvestasi emas. Ada beragam jenis emas yang bisa diperjualbelikan di pasaran.

Semua jenis emas tersebut tentu memiliki nilai masing-masing dan pangsa pasar sendiri. Oleh karena itu, rencanakan jenis emas apa yang ingin Anda investasikan.


  • Logam Mulia

Logam mulia adalah emas murni 99.9% yang berbentuk batangan atau kepingan. Dalam setiap pembelian logam mulia akan selalu disertai sertifikat keaslian dan berat emas.

Anda bisa mendapatkannya melalui Galeri24, gedung Antam, Pegadaian, atau Bank Syariah.


  • Perhiasaan Emas

Perhiasan emas cukup menarik dijadikan investasi. Perhiasaan sangat digemari terlebih oleh kalangan wanita. Perhiasan dapat dijadikan koleksi dan juga untuk investasi jangka panjang.

Namun, perhiasan emas sering sekali mengalami penurunan harga saat dijual. Jadi pastikan Anda menunggu momen yang pas sebelum menjualnya kembali. Salah satu tempat resmi yang bisa dijadikan rekomendasi pembelian perhiasaan emas adalah Galeri24.

Anda bisa temukan semua produk emas batangan maupun perhiasaan emas bersertifikat resmi di sini.


  • Koin Emas

Koin emas bisa dijadikan pilihan investasi emas. Koin emas memiliki banyak jenis seperti koin emas cetakan, koin emas mata uang, koin emas kuno, dan masih banyak lagi.

Sedangkan di Indonesia sendiri investasi koin emas yang populer adalah koin emas ONH (Ongkos Naik Haji) dan koin emas dinar produksi PT Antam.


5. Jangan Berhutang Untuk Investasi Emas

Bagi pemula disarankan tidak berhutang untuk berinvestasi emas. Apalagi berhutang dalam jumlah besar sampai menggadaikan jaminan harta benda. Oleh karena itu, sediakan modal yang cukup untuk berinvestasi emas.

Emas adalah investasi berjangka panjang dan hasilnya tidak bisa diambil dalam waktu dekat. Jangan sampai berhutang hanya gara-gara berinvestasi emas, ya.


6. Siapkan Dana Cadangan

Sebelum memulai, pastikan Anda sudah mempersiapkan dana cadangan. Sebab, emas merupakan investasi jangka panjang, maka dari itu Anda juga mesti mempersiapkan dana cadangan untuk kebutuhan keluarga.

Persiapkan dana cadangan untuk waktu 1 tahun lebih, agar dana yang sudah dialokasikan ke emas tidak terganggu.

Selain itu, jangan asal membeli emas. Pastikan kadar logam emas yang Anda miliki murni dan tersertifikasi asli dari PT. Aneka Tambang. Untuk memperolehnya, Anda bisa membeli emas asli dan bersertifikat di Galeri24.


7. Simpan Emas di Tempat Aman

Terakhir adalah menyimpan emas di tempat yang benar-benar aman. Hati-hati dalam menyimpan emas sebab berisiko emas yang Anda miliki akan rusak bahkan hilang. Gunakan brankas untuk menyimpan emas di rumah.

Jika memiliki emas dalam jumlah banyak, Anda bisa menggunakan Safe Depsit Box (SDB) yakni layanan penyimpanan barang berharga terpercaya. Selain aman, kehidupan Anda juga tenang dan nyaman tanpa khawatir ancaman keamanan pada keluarga Anda.

Keuntungan dari investasi emas akan dirasakan dalam jangka panjang. Hal ini akan menuntut kesabaran Anda dalam berinvestasi. Jangan pernah berpikir membeli emas hari ini maka akan dicairkan di tahun depan.

Sebab, Anda tidak akan mendapat keuntungan apa-apa. Emas akan membantu Anda untuk kepentingan yang terencanakan seperti biaya pernikahan, biaya anak masuk sekolah, dan sebagainya.